Arti 'paket anda sudah tiba di hub transit'
Salah satu status pengiriman paket shopee dengan kurir si cepat adalah paket anda sudah tiba di hub transit. Artinya, paket tersebut belum sampai di kota tujuan, masih dalam proses transit. Status pengiriman paket tersebut akan berganti menjadi 'On process' yang artinya paket sedang dalam proses pengiriman ke kantor perwakilan sicepat di kota tujuan.
Berikut ini beberapa keterangan terkait status pengiriman paket shopee:
- Paket anda telah diambil dari penjual
- Paket telah diterima di pusat sortir
- Paket dikirimkan ke kurir (sicepat)
- Manifested - Paket di terima di kantor sicepat
- On Transit - Paket sedang transit dari kota pengirim ke kota tujuan
- On Process - Proses pengiriman paket ke kantor wilayah kota tujuan (belum ke alamat penerima paket)
- Paket telah diterima oleh kantor perwakilan atau ROD/ Received on Destination
- Delivered - paket sudah diantar ke alamat penerima/sedang proses atau sudah diterima.
- Paket Antar Ulang/AU - Kurir sudah mengirimkan paket tetapi tidak terkirim (karena beberapa alasan) dan akan dikirimkan kembali ke-esokan harinya.
Arti Kode Status pengiriman paket yang gagal
Berikut ini beberapa istilah kode pelacakan pengiriman paket yang gagal:
- Bad Address - Alamat tidak jelas. Dalam hal ini kurir sudah mencoba menghubungi penerima tetapi tidak tersambung. Paket akan dibawa kembali ke kantor.
- Misroute - Salah jalur pengiriman. Dalam hal ini kurir akan melakukan koreksi dan pengiriman ulang.
- CODA/ closed once delivery attempt - Paket sudah sampai pada alamat penerima tetapi rumah kosong (fiktif) atau alamat yang salah.
- Cnee Unkown - Paket sudah tiba sesuai alamat tetapi nama penerima tidak dikenali.
- NTH/Not home - Paket sudah sampai di alamat si penerima tapi rumah dalam keadaan kosong. atau tidak ada yang menerima paket.