Begini Cara Cek dan Tukar Dpoint - Point Reward Bank Danamon 2019
Jumlah D-point bisa anda ketahui dengan melakukan hal-hal berikut
- Ketahui jumlah D-point dengan melihatnya dilembar tagihan terbaru.
- Ketahui Jumlah D-point dengan mengakses langsung microsite D-point Danamon di SINI
- Ketahui Jumlah D-Point Danamon anda dengan menghubungi Call Center hallo Danamon di Nomor 1 500 090.
Reward Point Danamon - Dpoint danamon |
Penukaran dan Cara Menukar D-Point Danamon
Setelah anda mengetahui jumlah D-point yang sudah anda kumpulkan. Maka, saatnya untuk melakukan pengecekan, Apa saja yang bisa anda dapatkan dengan jumlah point tersebut.
Tukarkan dengan BIG POINT Air ASIA
Anda bisa konversi D-point anda menjadi Mileage BIG POINT AIR ASIA. Ketentuannya adalah anda akan mendapatkan 500 Air asia BIG Points dengan menukarkan 5000 D-Points Danamon.
Untuk penukaran anda harus menghubungi Hallo Danamon.
Tukarkan Dengan GFF Garuda
Anda bisa menukarkan D-poin anda menjadi Mileage GFF Garuda. Untuk ketentuannya adalah Tukarkan minimal 500 D-point Danamon world elite untuk mendapatkan 50 Mileage Garuda. Untuk jenis kartu yang lain nominal konversinya tidak jauh berbeda.
Proses penukaran D-Point menjadi GFF bisa dilakukan dengan menghubungi call center Hallo danamon.
Tukartkan D-Point Anda dengan diskon di Merchant-merchant yang kerja sama
Anda bisa menukarkan D-Point anda dengan diskon untuk kebutuhan berbelanja, tiket pesawat, Hotel dan Jasa rental mobil. Untuk mendapatkan merchant mana saja yang bekerja sama bisa didapatkan info terupdatenya melalui Hallo Danamon.
Tukarkan D-Point anda dengan berbagai hadiah menarik langsung
Anda bisa menggunjungi list merchandising D-point danamon dengan register langsung diwebsite official D-point danamon. Di sana anda bisa melihat produk apa saja yang bisa anda dapatkan disesuaikan dengan jumlah d-point yang anda miliki.
Anda bisa langsung mengakses Website D-point di SINI
Bagaimana Cara mendapatkan D-Point Danamon
Anda bisa mendapatkan Point dari transaksi financial yang anda lakukan dengan kartu debit Bank Danamon.
Produk-produk bank Danamon seperti Echannel, KPR, Bancasuranse, Reksadana dan yang lainnya bisa menambahkan jumlah D-point anda.
Memperoleh D-Point danamon dengan kartu kredit.
Untuk kartu kredit, begini simulasi perolehan D-point anda yang dihitung berdasarkan jenis kartu dan nominal transaksi yang anda lakukan dengan menggunakan kartu kredit bank Danamon.
- Dapatkan 1 D-point untuk setiap transaksi Rp.2500 berlaku kelipatan dengan menggunakan kartu kredit Platinum, Mastercard Manchester United,
- Dapatkan 3 D-point untuk setiap transaksi Rp.2500 berlaku kelipatan dengan menggunakan kartu kredit Visa Infinite dan Mastercard World Danamon
- Dapatkan 8 D-point untuk setiap transaksi Rp.2500 di dalam negeri dan 12 D-point untuk transaksi di Luar negeri dengan menggunakan Mastercard Worldelite danamon.